Kendati banyak pabrikan telah memiliki fasilitas produksi di Indonesia, impor masih menjadi cara untuk memenuhi permintaan penjualan domestik. Seperti Toyota, selain menjadi market leader penjualan mobil di Indonesia, ternyata mereka juga menjadi yang paling banyak melakukan impor mobil.
Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) per Maret 2025, tercatat Toyota telah mengimpor 3.106 unit mobil ke Indonesia. Selain Toyota, BYD dan Mitsubishi Motors menyusul pada urutan kedua dan ketiga. Mitsubishi sendiri ternyata masih mendatangkan mobil impor dari Thailand dan Filipina.
Toyota

Data terbaru menunjukkan jika Toyota telah impor sebanyak 3.106 unit mobil ke Indonesia. Toyota sendiri telah masuk ke pasar Tanah Air sejak tahun 1961. Pada tahun tersebut, Kementerian Transmigrasi, Koperasi, dan Pembangunan Masyarakat Desa membeli 100 unit Toyota Land Cruiser FJ Series.
Seri Toyota Land Cruiser FJ Series tidak hadir sendirian. AH Budi selaku pendiri Nasmoco Group tercatat membeli sejumlah unit Toyota Tiara. Kedua seri tersebut jadi gelombang pertama masuknya mobil Jepang ke Indonesia. Sekaligus membuka jalan untuk merek-merek untuk masuk ke pasar Indonesia.
BYD
Merek asal China, Build Your Dreams (BYD) duduk di bawah Toyota dalam peringkat merek mobil yang paling banyak diimpor ke Indonesia. Data terakhir tercatat jika merek ini telah mengimpor 2.407 unit.
Padahal, jika melihat waktu kedatangannya, BYD baru secara resmi memasuki pasar otomotif Tanah Air di bulan Januari 2024 silam. Saat pertama kali datang, BYD memboyong tiga mobil listrik, yakni SEAL, Atto 3, dan Dolphin.
Penjualan merek mobil ini juga mencatatkan pertumbuhan yang baik. Pada dua bulan pertama tahun ini, BYD mencatatkan penjualan lebih dari 3.400 unit kendaraan listrik. Angka tersebut menunjukkan peningkatan signifikan dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.
Mitsubishi Motors
Mitsubishi Motors mencatatkan ada 1.065 unit mobil yang diimpor ke Tanah Air. Efek kenaikan tarif Donald Trump membuat Mitsubishi Motors menghentikan pengiriman mobil ke dealer di AS. Namun, perusahaan bukan berhenti mengekspor kendaraan dari Jepang ke AS, tetapi menangguhkan pengiriman mobil baru ke 330 perusahaan pihak distributor di AS.
Sepanjang masa hidupnya di Indonesia, Mitsubishi Motors mencatat penjualan terbaik di tahun 2021. Bahkan, di tahun tersebut, Indonesia tercatat menjadi penyumbang penjualan terbesar di dunia. Tercatat, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menyumbang penjualan sebanyak 26.397 unit.
AION

AION merupakan merek mobil listrik dari GAC (Guangzhou Automobile Group) yang resmi memasuki pasar Indonesia pada April 2024. Di Indonesia, unit AION Indonesia didistribusikan oleh PT Indomobil Energi Baru sebagai agen pemegang merek. Padahal baru setahun beredar di pasar Tanah Air, AION sudah jadi salah satu merek yang paling banyak impor unit mereka ke Indonesia, tercatat sebanyak 959 unit.
AION memang punya banyak penggemar di Tanah Air. Merek ini bahkan mencatatkan prestasi penjualan yang gemilang selama berlangsungnya Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025. Dalam pameran otomotif terbesar di Tanah Air ini, Aion berhasil membukukan total Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) sebanyak 1.353 unit.
Denza
Denza adalah anak usaha BYD yang terfokus pada mobil listrik premium. Merek ini mulai diperkenalkan di Tanah Air sejak 2024. Kemudian, mengajukan hak paten untuk merek dagang di Tanah Air pada 8 Agustus 2024.
Saat ini, BYD tengah dalam polemik gugatan merek terkait Denza. Sejauh ini, pengadilan negeri Jakarta Pusat menolak gugatan BYD terkait hak paten atas merek premium mereka. Pihak BYD kemudian merespon bahwa mereka akan menghormati keputusan pengadilan dan ketetapan hukum Tanah Air.
Setelah Denza yang mengimpor 891 unit, daftar dilanjutkan oleh Geely yang mengimpor 750 unit. Dilanjutkan oleh Suzuki 610 unit, Mazda 281 unit, Lexus 252 unit, dan Citroen 173 unit.
Dari sepuluh merek mobil yang masuk ke dalam daftar, lima di antaranya adalah perusahaan otomotif asal Jepang, empat asal China, dan Citroen satu-satunya merek asal Prancis.